cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh
Published by Universitas Terbuka
ISSN : 1411304X     EISSN : 24422266     DOI : -
Core Subject : Education,
Merupakan media informasi dan komunikasi para praktisi, peneliti, dan akademisi yang berkecimpung dan menaruh minat serta perhatian pada pengembangan pendidikan terbuka dan jarak jauh di Indonesia. Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Terbuka.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue " Vol 15 No 1 (2014)" : 6 Documents clear
LAYANAN KOMUNIKASI PERSUASIF: SUATU UPAYA PENINGKATKAN PERAN AKTIF PESERTA TUTON TERKATEGORI PASIF Windrati, Nila Kusuma
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persuasive communication model for online tutorial participants categorized passive developed to increase their active role in the activities online tutorial. The development of this model is done considering the number of participants categorized Tuton passive in every semester, one of them is Online tutorial participants for the course Introduction to Communication Studies (SKOM 4101). Though their active role in the activities online tutorial (in discussion or workmanship assignment) will contribute positively to indigo final exam for the course related. This research is research Research And Development, with the following stages : (1) conduct an inventory of the participants Tuton Communication Studies introductory course registration period 2013.1 categorized passive, (2) conduct a survey of students participating in Science Communication Tuton introductory course registration period 2013.1 categorized passive and chosen as research respondents, in order to determine the factors that cause they do not participate actively in the activities online tutorial, (3) develop a model of persuasive communication service, (4) to test a model to study respondents using the experimental method is the stage of activity pretest, treatment, posttest . The population in this study were all students participating online tutorial Introduction to Communication Studies class 01 at the time of registration are categorized passive 2013.1. Samples were taken from the overall population. The findings showed that: (1) there are 37 participants online tutorial Introduction to Communication Studies class 01 which categori passive, (2) factor is the reason for their inactivity in online tutorial activities are busy work, so they do not have the time to participate in activities online tutorial that they follow, (3) model of persuasive communication services is developed in the form of persuasive communication services electronic mail sent directly to the email address of each respondent, (4) trial results letter persuasive communication services developed shows that a change in the behavior of respondents, which they then became active in the delivery online tutorial indicated task by respondents after they acquire electronic mail that is packaged in the form of persuasive communication Model komunikasi persuasif bagi peserta tutorial online (tuton) terkategori pasif dikembangkan guna meningkatkan peran aktif mereka dalam kegiatan tuton. Pengembangan model ini dilakukan mengingat masih banyaknya peserta tuton yang terkategori pasif pada tiap semester, salah satunya adalah peserta tuton untuk matakuliah Pengantar Ilmu Komunikasi (SKOM 4101). Padahal peran aktif mereka dalam kegiatan tuton (dalam diskusi maupun pengerjaan tugas) akan berkontribusi secara positif terhadap nilai ujian akhir untuk matakuliah terkait. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research And Development, dengan tahapan sebagai berikut: (1) melakukan inventarisasi peserta tuton matakuliah pengantar Ilmu Komunikasi masa registrasi 2013.1 yang terkategori pasif, (2) melakukan survai kepada mahasiswa peserta tuton matakuliah Pengantar Ilmu Komunikasi masa registrasi 2013.1 yang terkategori pasif dan terpilih sebagai responden penelitian, guna mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan mereka tidak berpartisipasi secara aktif dalam kegiatan tuton, (3) mengembangkan model layanan komunikasi persuasif, dan (4) melakukan uji coba model kepada responden penelitian dengan menggunakan metode eksperimen yaitu dengan tahapan kegiatan pretest, treatment, posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa peserta tuton Pengantar Ilmu Komunikasi kelas 01 pada masa registrasi 2013.1 yang terkategori pasif. Sampel penelitian diambil secara keseluruhan dari populasi. Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada 37 peserta tuton Pengantar Ilmu Komunikasi kelas 01 yang tekategori pasif, (2) faktor yang menjadi alasan ketidakaktifan mereka dalam kegiatan tuton adalah kesibukan kerja, sehingga mereka tidak memiliki waktu untuk berperan aktif dalam kegiatan tuton yang mereka ikuti, (3) model layanan komunikasi persuasif yang dikembangkan adalah layanan komunikasi persuasif berbentuk surat elektronik yang dikirim langsung ke alamat email masing-masing responden, (4) hasil uji coba surat layanan komunikasi persuasif yang dikembangkan menunjukkan bahwa terjadi perubahan perilaku responden, yaitu mereka kemudian menjadi aktif dalam kegiatan tuton yang ditunjukkan dengan pengiriman tugas oleh responden setelah mereka memperoleh surat elektronik yang dikemas dalam bentuk komunikasi persuasif.
ANALISIS JAWABAN TUGAS MAHASISWA PADA TUTORIAL ONLINE BERDASARKAN BLOOMS TAXONOMY Adji, Sandra Sukmaning
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Open University (UT) provided by the educational staff of the Open University (UT) to help students overcome their learning difficulties. This paper focuses on the ability of students in doing the tasks, assigned by the tutor during the online tutorial activities. The study was conducted at the UT course tutorial activities of Environmental Chemistry Subject at the trial period of 2010.2, 2011.1 2011.2, 2012.1 and 2012.2 involving 81students. Data was obtained based on students answers to the assignments/tasks given by the tutor. The indicators used for analysis of students task answer were the students ability in Blooms taxonomy analyzing. The data then was analyzed into qualitative descriptive. Results showed: 1) All students were able to answer well for the ability of memory understanding and comprehension 2). Not all students were capable to reach higher level thinking i.e. analyzing and evaluating in answering the questions given. 3) Students gave positive respon in online tutorial activities and using the "open educational resources". Universitas Terbuka (UT) yang disediakan oleh staf pendidikan dari Universitas Terbuka (UT) untuk membantu siswa mengatasi kesulitan belajar mereka. Makalah ini berfokus pada kemampuan siswa dalam melakukan tugas, yang diberikan oleh guru selama kegiatan tutorial online. Penelitian dilakukan di UT kegiatan program tutorial Kimia Lingkungan Subjek pada masa percobaan 2010.2, 2.011,1 2.011,2, 2.012,1 dan 2.012,2 melibatkan 81 siswa. Data diperoleh berdasarkan jawaban siswa terhadap tugas / tugas yang diberikan oleh tutor. Indikator yang digunakan untuk analisis siswa jawaban tugas yang siswa kemampuan dalam taksonomi Bloom menganalisis. Data kemudian dianalisis menjadi deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Semua siswa mampu menjawab dengan baik untuk kemampuan pemahaman memori dan pemahaman 2). Tidak semua siswa mampu mencapai yang lebih tinggi berpikir tingkat yaitu menganalisis dan mengevaluasi dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan. 3) Siswa memberikan respon positif dalam kegiatan tutorial online dan menggunakan "sumber daya terbuka pendidikan".
PROTOTIPE KULIAH UMUM BERBASIS UBIQUITOUS LEARNING PADA PENDIDIKAN JARAK JAUH Darmayanti, Tri
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The role of a highly credible academic lecturers or charismatic figures at a public lecture in a university are expected to affect behavior changes of the freshmen in understanding the core of the courses.. However, the public lecture has many obstacles if it would be implemented in distance education, because they are the limited number of charismatic figures, and the time constraints of the charismatic figures. With the development of information and communication technology (ICT), the public lecture presentation can be conducted through the use of ICT. In this way, the number of the target recipients become very large and can be spreaded out in many areas at once than if occurs in the face to face meetings. This study aims to: (1) develop a learning media prototype of a lecture-based ubiquitous learning (u-learning) or multi studio-based learning. The media is expected to show enlightenment from the charismatic figures that allow asynchronous learning, (2) empirically evaluate the validity and effectiveness of the use of the substance based learning media model u-learning. In accordance with the purpose of the study, the results of this research produce: (1) a learning media prototype containing lecture-based u-learning; (2) quantitative results of testing on the new student orientation activities (Orientasi Studi Mahasiswa Baru = OSMB) in the distance education regional office in Bandung (UPBJJ Bandung) which shows that all students responded positively. About the quality of media performance, 71.13% of the students commened good, while the students who answered good for the layout of the media are 68.25%, and the students who answered good for the systematics of public lectures are 70.38%, (3) results of qualitative data showed that the public lecture media is useful and accepted by the new students but not by the students of the last semester. In addition, the availability of electrical appliances and other technical equipment it should be considered if we would like to use this kind of media in remote areas . The prototype media or product generated from this study is expected to be used by various higher education institutions that require the content of the product, and can become an example for the development of a variety of enlightenment lecture materials. Peran tokoh akademisi berkredibilitas tinggi atau berkarisma dalam memberi pencerahan akademis pada suatu kuliah umum di perguruan tinggi diharapkan dapat mempengaruhi perubahan perilaku mahasiswa baru untuk memahami inti perkuliahan. Namun demikian, kuliah umum mengalami banyak kendala jika dilakukan pada pendidikan jarak jauh , karena keterbatasan jumlah tokoh keteladanan, dan keterbatasan waktu dari tokoh tersebut. Dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), kuliah umum dapat dilakukan melalui pemanfaatan TIK. Melalui cara ini, maka jumlah penerima materi atau sasaran target menjadi sangat besar dan dapat dilakukan di berbagai daerah sekaligus dibandingkan jika dengan pertemuan tatap muka. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan prototipe media pembelajaran untuk kuliah umum berbasis ubiquitous learning (u-learning) atau multi studio-based learning. Media tersebut diharapkan dapat menampilkan pencerahan dari para tokoh yang memungkinkan terjadinya asynchronous learning; (2) melakukan evaluasi secara empirik validitas substansi dan efektivitas pemanfaatan model media pembelajaran berbasis u-learning. Sesuai dengan tujuan penelitian, maka hasil penelitian ini adalah (1) prototipe media media pembelajaran berisi kuliah umum berbasis u-learning, (2) secara kuantitatif, hasil uji coba pada kegiatan orientasi belajar mahasiswa baru (OSMB) di UPBJJ Bandung menunjukkan semua respon mahasiswa menanggapi secara positif. Untuk kualitas tampilan media, 71,13% mahasiswa menjawab bagus; sedangkan mahasiswa yang menjawab bagus sebesar 68,25% untuk tata letak media; dan mahasiswa menjawab sistematika materi kuliah umum termasuk bagus sebesar 70,38%; (3) secara kualitatif, hasil uji coba menunjukkan bahwa media kuliah umum ini bermanfaat dan dapat diterima oleh mahasiswa baru tetapi tidak oleh mahasiswa semester akhir. Pemanfaatan media di daerah terpencil juga perlu memperhatikan tentang ketersediaan peralatan listrik dan peralatan teknis lainnya. Prototipe media atau produk yang dihasilkan pada penelitian ini diharapkan akan dapat digunakan oleh berbagai instansi pendidikan tinggi yang membutuhkan, dan dapat dijadikan prototipe/contoh untuk pengembangan berbagai materi pencerahan lainnya.
PEMANFAATAN UT-ONLINE OLEH MAHASISWA UNIVERSITAS TERBUKA Sugilar, Sugilar
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UT-Online is one of the internet-based student services offered by the Open University (UT) to all students. This study aims to analyze, first, the characteristics of students UT-Online users; second, knowledge of the existence of UT student-Online for each service provided in the UT-Online; Third, the behavior of the students in the use of UT-Online; and the fourth assessment of the benefits of UT student-Online. Survey is the method used in this study that managed to capture the information of 904 students through electronic mail. From this study found important matters as the following, first, the characteristics of students UT UT-Online users related to intensity of use UT-Online is the ease of accessing the internet, age, and sex, and there is a tendency that the number of UT-Online users increases with increasing student enrollment year. Secondly, each facility UT-Online has recognition rate, the use, possession, and diverse training needs. Third, each facility UT-Online can be classified based on the number of users, frequency of use, and time of access by students. Fourth, the benefit of UT-Online scores assessed the level of positive attitude of students toward the facility in the UT-Online. Related to the findings, the researchers recommend the things that can improve the quality and usefulness of UT-Online for students. UT-Online merupakan salah satu layanan mahasiswa berbasis internet yang ditawarkan oleh Universitas Terbuka (UT) kepada seluruh mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis, pertama, karakteristik mahasiswa pengguna UT-Online; kedua, pengetahuan mahasiswa terhadap keberadaan UT-Online untuk tiap layanan yang disediakan dalam UT-Online; ketiga, perilaku mahasiswa dalam pemanfaatan UT-Online; dan keempat penilaian mahasiswa terhadap manfaat UT-Online. Survey merupakan metode yang digunakan dalam penelitian ini yang berhasil menjaring informasi dari 904 mahasiswa melalui surat elektronik. Dari penelitian ini ditemukan hal-hal penting sebagai berikut, pertama, karakteristik mahasiswa UT pengguna UT-Online yang berkaitan intensitas pemanfaatan UT-Online ialah kemudahan mengakses internet, usia, dan jenis kelamin, serta terdapat kecenderungan bahwa jumlah pengguna UT-Online meningkat sejalan dengan meningkatnya tahun masuk mahasiswa. Kedua, setiap fasilitas UT-Online memiliki tingkat pengenalan, penggunaan, penguasaan, dan kebutuhan pelatihan yang beragam. Ketiga, setiap fasilitas UT-Online dapat digolongkan berdasarkan jumlah pengguna, frekuensi penggunaan, dan lama akses oleh mahasiswa. Keempat, kemanfaatan UT-Online dinilai dalam skor tingkat sikap positif mahasiswa terhadap fasilitas dalam UT-Online tersebut. Terkait dengan temuan, peneliti merekomendasikan hal-hal yang dapat meningkatkan kualitas dan kemanfaatan UT-Online bagi mahasiswa.
PENGEMBANGAN PROGRAM TUTORIAL VIA MEDIA TEKNOLOGI VIDEO CONFERENCE DALAM SISTEM PENDIDIKAN JARAK JAUH (SPJJ) Pribadi, Benny Agus
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The aim of this research is to develop a model of tutorial delivered through video conference. A formative evaluation model of Dick, Carey and Carey was implemented in this developmental research. This model of formative consists of some systematic phases such as: need analysis, designing a prototype of the program, one-to-one try out with individual student and small group evaluation. The result of the study reveals that the video conference learning materials should be designed and developed based on several factors instructional objectives, potential of the video conference as a delivery system, course characterstics and instructional media support. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan model tutorial disampaikan melalui video conference. Sebuah model evaluasi formatif dari Dick, Carey dan Carey dilaksanakan dalam penelitian perkembangan ini. Model formatif terdiri dari beberapa tahap sistematis seperti: analisis kebutuhan, merancang prototipe program, satu-ke-satu mencoba dengan individu siswa dan evaluasi kelompok kecil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan pembelajaran video conference harus dirancang dan dikembangkan berdasarkan beberapa faktor - tujuan instruksional, potensi konferensi video sebagai sistem pengiriman, tentu saja characterstics dan instruksional dukungan media.
EVALUASI PELAKSANAAN TUTORIAL TATAP MUKA PENDIDIKAN DASAR DI KABUPATEN SERAM BAGIAN BARAT PADA UPBJJ-UT AMBON Sahusilawane, Wildoms
Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh Vol 15 No 1 (2014)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This article presents the results of the evaluation of the implementation of Face to Face Tutorial in the District of West Seram, Maluku province on the implementation and the factors inhibiting the implementation of Face to Face Tutorial. Field data collection was done by using interviews and questionnaires. Data were analyzed descriptively that gives meaning to any data collected and presented in the form of percentages and graphs. The results obtained showed that the Face to Face Tutorial implementation consisting of initial activities, core activities and activities performing well late in accordance with the conditions set by the Open University. Meanwhile. inhibiting factors in the implementation of the tutorial, is the distance, transportation, human resources (tutors), and the limited means of communication. Artikel ini menyajikan hasil evaluasi pelaksanaan Tutorial Tatap Muka (TTM) di Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku mengenai pelaksanaan dan faktor-faktor penghambat pelaksanaan TTM. Pengumpulan data di lapangan dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan kuesioner. Data dianalisis secara deskriptif yaitu memberikan makna pada setiap data yang dikumpulkan, serta disajikan dalam bentuk persentase dan grafik. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan TTM yang terdiri atas kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir terlaksana dengan baik sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh UT. Sedangkan faktor-faktor penghambat dalam pelaksanaan tutorial, adalah jarak, transportasi, sumber daya manusia (tutor), dan keterbatasan sarana komunikasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 6